ornament
ornament
Kembali ke Halaman Artikel

Urusan merencanakan keuangan memang krusial. Seringkali seseorang dengan gaji yang kita anggap besar, nyatanya tak memiliki tabungan atau investasi sama sekali. Bahkan, mereka tak memiliki uang cadangan untuk keperluan darurat yang mendesak atau pun asuransi jiwa. Lalu, ke mana semua uang hasil kerja keras yang selama ini dihasilkan jika tak bisa membantu kita di saat-saat penting?

 

Untungnya, generasi milenials saat ini mulai aware dengan isu finansial ini. #BeraniBeda dari generasi sebelumnya, mereka tidak segan menyewa financial planner untuk merencanakan keuangan, memperbaiki kebiasaan yang salah dan membuat hidup jadi lebih baik lagi.

 

Apa sih financial planning itu?

 

 

Secara sederhana, dilansir dari immpl.com, financial planning itu adalah proses mengidentifikasi tujuan finansial dan membuat rencana keuangan yang akan membantu meraih tujuan tersebut.

 

Tujuan finansial seseorang tentunya berbeda-beda. Ada yang mempersiapkan diri untuk pensiun dini sebelum usia 45 tahun, ada pula yang ingin membeli rumah sebelum usia 30 tahun. Untuk itu diperlukan perencanaan keuangan yang matang yang disesuaikan dengan kondisi masing-masing orang.

 

Apa yang dilakukan oleh seorang financial planner?

 

 

Merencanakan keuangan sendiri, untuk apa sih harus menyewa financial planner? Begini, financial planner tak hanya merencanakan keuangan saja, melainkan mereka juga menganalisa dan membuat strategi untuk klien. Secara profesional, sosok tersebut akan memberikan saran investasi yang tepat sesuai dengan tujuan keuanganmu.

 

Kapan saatnya perlu menyewa financial planner?

 

Mungkin kamu sudah mengetahui konsep financial planning, tapi masih bertanya-tanya, kapan sih saatnya kamu perlu menyewa financial planner

 

-          Saat kamu ingin aset keuanganmu bertumbuh

Bicara soal menumbuhkan aset keuangan, tak semua orang bisa melakukannya secara strategis. Jadi biarkan financial planner yang melakukannya untukmu.

 

-          Menghadapi masalah keuangan berat

Terbelit utang yang terus berputar bak lingkaran setan, jatuh dalam kebangkrutan, dan berbagai masalah keuangan yang tak ingin kita hadapi, terkadang menimpa tanpa ada aba-aba. Financial planner bisa menjadi ‘malaikat’ penyelamat yang akan membantumu mengatasi perubahan hidup ini dengan merancang atau memodifikasi berbagai strategi keuangan, agar kamu bisa menghadapi tantangan ini.

 

-          Ingin hidup lebih baik

Bekerja belasan hingga puluhan tahun, tapi tak tahu ke mana perginya semua uang yang telah kamu hasilkan dengan kerja keras. Usia terus bertambah, pendapatan bertambah, tapi tak punya tabungan atau investasi. Ingin punya rumah, tapi tak tahu bagaimana mengelola keuangan yang baik karena kamu adalah sandwich generation yang harus membagi-bagi pendapatan antara keluargamu sendiri dan bertanggungjawab terhadap orang tua yang sudah menua. Jika kamu menginginkan membangun hidup yang lebih baik, menyewa financial planner adalah salah satu cara profesional yang bisa ditempuh.

 

Saat ini sudah banyak financial planner, baik yang tergabung dalam perusahaan maupun independen yang bisa kamu gunakan jasanya. Cobalah untuk survey terlebih dahulu sebelum memutuskan menggunakan jasa mereka, agar menemukan kesepakatan visi-misi ya. Semoga berhasil!