ornament
ornament
Kembali ke Halaman Artikel

Memilih berolahraga di rumah pun tak harus menyediakan berbagai peralatan yang dapat menyaingi fasilitas gym. #BeraniBeda dengan memilih melompat di atas trampolin sebagai pilihan olahragamu. Bukan hanya anak-anak yang menyukainya sebagai permainan, ternyata trampolin punya manfaat yang cukup banyak bagi orang dewasa, seperti beberapa berikut ini.

 

Menghilangkan Stres


©oxygenfreejumping

Hanya butuh beberapa menit melompat di atas trampolin yang dapat membuat perbedaan pada suasana hati dan kesehatanmu secara menyeluruh. Lompatan ringan dapat membantu meningkatkan aliran darah ke otot-otot tubuh yang jarang digunakan. Ditambah aliran endorfin, hormon menenangkan yang dapat mengurangi stres maupun ketegangan, terutama setelah jadwal kerja yang menyiksa.

 

Membantu Menurunkan Berat Badan


©one-barrel

Melompat dengan trampolin telah terbukti meningkatkan laju metabolisme dan membantumu mencapai berat badan ideal. Tingkat metabolisme akan terus meningkat hingga 24 jam lamanya setelah selesai menggunakan trampolin. Tidak bisa disangkal jika melompat dengan bantuan trampolin ini menjadi pembakar kalori yang sangat efisien dan cocok dijadikan pendukung program dietmu.

 

Meningkatkan Keseimbangan

©laurenconrad

Keseimbangan, koordinasi, dan kecepatan bereaksi merupakan beberapa hal penting yang diperlukan saat tengah beraktivitas. Melompat di atas trampolin terutama dengan satu kaki dan mata tertutup akan melatihmu beradaptasi sehingga membantumu untuk tetap tegak. Lompatan-lompatan ringan ini akan memacu saluran di dalam telinga yang berperan dalam menjaga keseimbangan untuk terus aktif.

 

Mencegah Osteoporosis


©mayahoodblog

Menggunakan trampolin secara teratur membantu meningkatkan kepadatan tulang dan mempertahankan massa tulang, sehingga efektif mencegah osteoporosis. Kekuatan tulang akan terjaga jika rutin berlatih degan melawan gravitasi. Bahkan, situs Jumpingsingapore menyebutkan latihan dengan trampolin menjadi strategi utama para astronot untuk mengembalikan kekuatan tulang, setelah cukup lama berada di ruang angkasa dengan gravitas nol.

 

Menjaga Kesehatan Sistem Pernafasan


©topline-trampolines

Melompat mampu meningkatkan kapasitas paru-paru dan asupan oksigen, yang merupakan nutrisi paling penting bagi tubuh. Hal ini dipercaya mampu memberi energi dan meningkatkan daya tahan terhadap pilek atau flu. Tubuh yang memiliki cukup oksigen membuat kuman penyakit yang bersifat anaerob tidak mampu bertahan hidup dalam tubuh.

Selain memiliki trampolin kecil di rumah, kini makin banyak tempat permainan yang memiliki fasilitas trampolin yang cukup luas. Selain untuk have fun, rutin melompat dengan trampolin juga dapat membantu menjaga kesehatan.


PT FWD Life Indonesia terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK)