ornament
ornament
Kembali ke Halaman Artikel

1. Rinci pemasukan dan pengeluaranmu

Mulai hadapi masalah dengan mencatat pengeluaran dan pemasukanmu.

Jika pengeluaranmu melebihi pemasukan, ini saatnya kamu mengevaluasi kembali gaya hidupmu atau mulai mencari penghasilan tambahan.

 

2. Potong pengeluaran yang tidak penting

Sering delivery makanan atau membeli sesuatu karena diskon padahal gak butuh-butuh amat? Yuk, mulai berhemat dengan memasak dan lebih mindful dalam berbelanja.

Walau terkesan remeh, kamu juga bisa kurangi langganan layanan streaming yang jarang kamu pakai. Dengan memangkas Rp50 ribu per bulan, kamu telah berhemat Rp600 ribu per tahunnya.

Simpan kartu kredit hanya untuk kondisi darurat dan gunakan uang sesuai bujet.

 

3. Bayar tagihan tepat waktu

Setiap kali telat melakukan pembayaran, bunga yang lebih tinggi dan penalti akan dikenakan.

Biaya ini bisa dengan cepat bertambah, sehingga kamu harus menghindari telat membayar tagihan.

 

4. Pilih metode pelunasan

Metode avalanche menganjurkan kamu untuk mengurutkan utang dari bunga tertinggi ke terendah. Kemudian, kamu membayar minimum untuk masing-masing utang, dan tambahkan uang ekstra untuk membayar utang dengan bunga tertinggi.

Metode lainnya, yaitu snowball bisa dilakukan dengan memprioritaskan utang dengan jumlah terkecil berapa pun tingkat bunganya. Kamu mengalokasikan bujet sebesar-besarnya di utang terkecil dan membayar minimum untuk utang lainnya.

 

5. Gunakan tabungan

Jangan ragu untuk menggunakan sebagian dari tabunganmu untuk membayar utang. Cara ini bisa membantumu untuk mengeliminasi beban terberat.

 

6. Tambah penghasilan

Punya barang tak terpakai yang masih layak? Kamu bisa banget jual baju, buku, atau koleksimu untuk menambah penghasilan.

Jika memungkinkan, kamu juga bisa mencari pekerjaan sampingan yang dapat membantumu membayar utang.

Dengan disiplin dan komitmen untuk bebas dari utang, kamu telah selangkah lebih dekat menuju finansial yang lebih sehat.

Di kala pandemi ini, perencanaan keuangan menjadi salah satu tameng untuk menghadapi ketidakpastian.

Selain itu, kamu juga bisa terhindar dari risiko finansial, terutama akibat masalah kesehatan atau kecelakaan dengan FWD LooP, asuransi lengkap dengan manfaat meninggal, kecelakaan, penyakit kritis, rawat inap hingga investasi.

Preminya mulai dari Rp250.000/bulan dan 100% premi kamu akan diinvestasikan sejak tahun pertama sehingga hasilnya maksimal. Cari tahu lebih lanjut di https://www.ifwd.co.id/fwdloop.



Sumber:

https://www.investopedia.com/personal-finance/digging-out-of-debt/

https://www.cnbc.com/2019/12/31/5-things-to-give-up-if-you-want-to-become-debt-free-in-2020.html

https://www.money.co.uk/guides/10-steps-to-becoming-debt-free.htm

https://www.cnbc.com/2018/02/09/why-snowball-method-is-best-way-to-pay-off-debt.html

https://www.aarp.org/money/credit-loans-debt/info-07-2013/10-steps-to-becoming-debtfree-in-less-than-a-year.html

https://www.aarp.org/money/credit-loans-debt/info-07-2013/10-steps-to-becoming-debtfree-in-less-than-a-year.html