ornament
ornament
Kembali ke Halaman Artikel

Singkawang


© chemanager

Bicara Imlek di Indonesia, Singkawang tak akan pernah ketinggalan. Perayaan Imlek di kota yang berada di Kalimantan Barat ini, bahkan termasuk yang terbesar di ASEAN. Tak heran, saat datang ke Singkawang waktu Imlek, kota ini langsung tampak penuh dengan pernak-pernik Imlek. Selain itu, atraksi Imlek yang tak boleh dilewatkan saat datang ke Singkawang adalah Tatung juga Debus.

Surabaya


© reservasi

Perayaan Imlek di Surabaya seringnya dipusatkan di Klenteng Hok An Kiong yang dibangun sejak 1830. Wisatawan juga dapat menikmati kemeriahan Imlek di kuil Hong Tiek Hian. Di ibukota Jawa Timur ini, meriahnya pesta tahun baru China dapat dinikmati pula di Kembang Jepun. Kawasan ini merupakan pecinan, sekaligus pusat kuliner menggugah selera di Surabaya.

Bogor


© coindesk

Di Jawa Barat, Imlek begitu meriah terselenggara di Bogor. Ada sejenis festival yang dipenuhi atraksi dan pawai, seperti barongsai, di jalan. Selain itu, ada festival lokal Bogor yang dikenal sebagai Sisingan yang hanya ada saat Imlek berlangsung. Tak ketinggalan ada Bogor Street Festival di mana ada perayaan Cap Go Meh digelar.

Solo


© horizonbudaya

Selain dikenal sebagai sentra budaya Jawa, Solo ternyata cukup menyita perhatian saat Imlek datang. Di Kota Pakubuwono ini, lampion bahkan tak ketinggalan menghiasi berbagai sudut kota. Guna menarik banyak wisatawan, tradisi khusus Imlek juga tak ketinggalan digelar. Tradisi tersebut bernama Gerebeg Sudiro, yang merupakan representasi peleburan dua budaya, yaitu Jawa dan Tionghoa.

Medan


© tomtampubolon

Di ibukota provinsi Sumatera Utara ini, perayaan Imlek menjadi begitu monumental. Ini karena sebagian besar penduduk kota Medan berasal dari etnis Tionghoa. Untuk memeriahkan tahun baru Imlek, bahkan sampai digelar Imlek Fair di Medan. Di sana, wisatawan bisa menikmati beragam atraksi khas Tionghoa, juga yang boleh dilewatkan mencicipi langsung kue bakul.

Tinggal #PilihYangBeda mana kota besar yang ingin kamu kunjungi untuk rayakan langsung Imlek tahun ini?