ornament
ornament
Kembali ke Halaman Artikel

1. The Karate Kid (2010)

Dre Parker, yang baru berusia 12 tahun, harus pindah ke China, karena pekerjaan ibunya. Di negara asing, ia harus berhadapan dengan seorang bully bernama Cheng.

Tak ingin ditindas, Dre berlatih dengan Han yang merupakan ahli bela diri. Akankah Dre bisa mengalahkan Cheng dan memenangkan hati perempuan cantik di kelasnya?

 

2. Matilda (1996)

Bukan gadis biasa, Matilda Wormwood adalah anak yang sangat cerdas dan suka membaca buku. Namun, orang tuanya tidak terlalu memedulikan Matilda.

Di sekolah, ia bertemu dengan guru yang baik hati dan kepala sekolah yang kejam. Suatu hari, ia menyadari ada kekuatan gaib yang terpendam dalam dirinya. Akankah kemampuan ini mengubah nasibnya?

 

3. Inside Out (2015)

Hidup Riley dikendalikan oleh emosi bernama Joy, Fear, Anger, Disgust, dan Sadness. Kelima emosi ini ada dalam pikiran Riley dan membantunya dalam kehidupan sehari-hari.

Keseimbangan emosi mulai goyah, ketika Riley pindah ke San Francisco dan sulit menyesuaikan diri. Ikuti kisah perjalanan Riley dan emosinya dalam animasi seru ini!

 

4. Pay It Forward (2000)

Dalam sebuah kelas, Mr. Simonet memberikan tugas untuk membuat suatu perubahan pada dunia. Trevor, muridnya pun muncul dengan ide yang revolusioner.

Ia mengajukan sebuah gagasan untuk membalas kebaikan orang lain dengan melakukan kebaikan pada tiga orang baru. Apa yang terjadi, jika ide Trevor mulai terlaksana?

 

Dari menonton film, anak bisa ikut termotivasi untuk melakukan dan meraih sesuatu. Nah, film mana nih yang akan kamu tonton bersama anak? Apa pun pilihanmu, kamu bisa menontonnya dengan mudah di aplikasi streaming online legal favoritmu.

 

Kemudahan untuk mengakses segala sesuatu secara online juga bisa kamu rasakan saat membeli asuransi kesehatan, seperti Asuransi Bebas Handal yang berbasis syariah dan lengkap dengan nilai manfaat hingga Rp100 juta/tahun.

 

Kontribusinya terjangkau, mulai dari Rp75 ribu/bulan. Selengkapnya di: https://www.fwd.co.id/products/health/bebas-handal/.



Sumber :

https://www.rottentomatoes.com/m/karate_kid_2010

https://www.imdb.com/title/tt0117008/plotsummary?ref_=tt_stry_pl

https://www.imdb.com/title/tt2096673/plotsummary?ref_=tt_stry_pl

https://www.imdb.com/title/tt0223897/