ornament
ornament
Kembali ke Halaman Artikel

1. Buku Kutu

Setiap Senin, Rabu, dan Jumat, Aditya Hadi siap membahas buku dari berbagai genre untuk kamu.

Podcast dimulai dengan sinopsis buku, lalu diikuti dengan review pribadi yang akan membantumu memilih bacaan.  

Podcast Buku Kutu ini bisa kamu ikuti di Spotify atau di YouTube channel Podluck Podcast Collective ya.

 

2. Coming Home with Leila Chudori

Penulis buku Laut Bercerita ini berbagi kisah dengan tokoh-tokoh pencinta buku lainnya, seperti Mira Lesmana, Dian Sastrowardoyo, dan masih banyak lagi.

Kita juga diajak berkenalan dengan proses kreatif membuat suatu karya sekaligus membahas buku-buku rekomendasi pilihan Leila!

Podcast yang ditayangkan setiap Rabu ini bisa kamu ikuti di Spotify, SoundCloud, Apple Podcast, atau Google Podcast.

 

3. The Penguin Podcast

Ingin tahu bagaimana penulis mendapatkan inspirasi untuk tulisan-tulisan mereka? Podcast yang satu ini jawabannya!

Dalam episode bersama dengan Stephen Fry, penulis buku Mythos ini menceritakan bagaimana ia mengemas mitologi Yunani dengan sentuhan modern dan menghibur.

Kisah-kisah behind the scene para penulis ini bisa kamu dengarkan di Apple Podcasts, Google Podcasts, Acast, atau Spotify.

 

4. Selected Shorts

Diproduksi oleh Symphony Space, podcast yang satu ini mengajak kamu berimajinasi lewat karya fiksi klasik dan kontemporer, seperti Chekhov hingga Jonathan Franzen.

Yang membuat podcast ini spesial, para artis terbaik di dunia teater, film, dan komedi di Amerika membacakan cerita pendek di setiap episodenya.

Setiap hari Kamis, kamu bisa nantikan narasi seru berbahasa Inggris ini di Apple Podcasts, Acast, NPR, Stitcher, atau Spotify. 

 

Kalau membaca lebih banyak buku jadi resolusimu tahun ini, podcast-podcast ini bisa jadi sumber referensimu!

Pada awal tahun ini, kamu bisa bebas wujudkan resolusi tanpa perlu khawatir dengan risiko finansial, khususnya akibat masalah kesehatan dengan Asuransi Bebas Handal, asuransi kesehatan berbasis syariah yang lengkap dengan nilai manfaat hingga Rp100 juta/tahun.

 

Kontribusinya terjangkau, mulai dari Rp75 ribu/bulan dan bisa didapatkan secara online. Selengkapnya di: https://www.ifwd.co.id/bebas-handal.



Sumber:

https://anchor.fm/podcastbuku

https://www.thejakartapost.com/life/2019/08/27/coming-home-with-leila-chudori-podcast-wants-indonesians-to-read-more.html

https://www.penguin.co.uk/podcasts.html

https://www.penguin.co.uk/articles/2021/september/ten-best-episodes-penguin-podcast.html

https://www.wnyc.org/shows/shorts/about

https://www.penguin.co.uk/articles/2019/feb/the-best-literary-podcasts-for-book-lovers.html