ornament
ornament
Kembali ke Halaman Artikel

Hadir dengan musik yang minor, siapa sangka ternyata ia sukses singgah di hati para pecinta musik. Setelah sukses dengan EP bertajuk DON’T SMILE AT ME, kiprahnya makin melejit dengan dirilisnya album perdana bertajuk WHEN WE ALL FALL ASLEEP, WHERE DO WE GO? pada 29 Maret 2019. Selain tampil #BeraniBeda, kira-kira apa saja ya fakta-fakta uniknya hingga bikin jatuh cinta?

 

Muda, Bertalenta, dan Berbahaya


©twitter.com/billieeilish

Di balik talentanya yang brilian, siapa sangka ternyata penyanyi wanita ini masih berusia 17 tahun! Yup, pelantun BAD GUY itu tercatat lahir di Los Angeles, California, U.S. pada 18 Desember 2001. Di usianya yang masih belia, harus diakui jika musikalitas Billie Eilish benar-benar luar biasa. Ia sanggup membuat musik dengan dark vibes menjadi populer, hingga memperoleh julukan baru yakni THE FUTURE OF POP!

 

Benci Tersenyum!


©twitter.com/billieeilish

Tak berlebihan kalau disebut-sebut jika Billie Eilish merupakan sosok penyanyi  yang diambil dari film THE CONJURING atau judul-judul horor sejenis. Pemilik lagu WHEN THE PARTY’S OVER tersebut memang menghadirkan ambiance dan vibe yang cukup dark.

Hal tersebut didukung oleh kebiasaannya yang jarang tersenyum. Dalam beberapa kali kesempatan wawancara, cewek berzodiak Scorpio itu benci tersenyum. Tak heran kalau bahkan EP perdananya diberi tajuk DON’T SMILE AT ME.

 

Punya Saudara Kandung yang Begitu Mendukung


©twitter.com/billieeilish

Terlahir dari keluarga yang amat mencintai musik, Billie Eilish amat beruntung memiliki saudara kandung yang amat mendukungnya bernama Finneas O'Connell. Berdua, mereka menciptakan lagu bersama dan deretan judul di EP perdana Billie adalah bukti nyatanya. Bikin lagu bareng, nyanyi lagu favorit berdua, lovely sekali bukan Billie dan Finneas ini?

 

Punya Attitude yang Sangat Positif


©twitter.com/billieeilish

Fakta menarik lain dari seorang Billie Eilish adalah dia merupakan sosok penyanyi dengan attitude yang luar biasa positif. Dalam sebuah kesempatan wawancara ia mengaku tak suka bila diajak berfoto dengan para fans. Billie malah lebih suka mendatangi mereka, berbincang, menanyakan kabar mereka secara lebih intim.

Bila punya kesempatan buat menghadiri konsernya, jangan terkejut kalau kamu juga akan melihat ibu-ibu dan anak-anak turut terhanyut dalam melodi yang ia bawakan. Yes, konser Billie Eilish memang terbuka untuk semua usia!

Menengok beberapa fakta dari Billie Eilish yang #BeraniBeda, menarik ditunggu seperti apa gebrakan seperti apa yang akan dilakukan olehnya setelah WHEN WE ALL FALL ASLEEP, WHERE DO WE GO?