ornament
ornament
Kembali ke Halaman Artikel

Belajar soal kehidupan, kita bisa meresapinya dari berbagai hal sehari-hari yang kita temui. Tak terkecuali dari makanan. Itulah yang ingin disampaikan oleh film "Aruna dan Lidahnya". Diangkat dari novel Laksmi Pamuntjak dengan judul yang sama, film ini bukan hanya bercerita tentang petualangan kuliner. Melainkan juga tentang manis-pahitnya perasaan dan perjalanan hidup.

 

Berwisata kuliner khas Indonesia melalui film

 


©instagram.com/palarifilms

 

Film besutan sutradara Edwin, yang merupakan sutradara film POSESIF, mempertemukan Dian Sastrowardoyo, Hannah Al Rashid, Oka Antara dan Nicholas Saputra. Dalam ARUNA DAN LIDAHNYA, mereka berempat terlibat dalam petualangan kuliner ke berbagai daerah di Indonesia, mulai dari Pontianak, Singkawang, Pamekasan hingga Surabaya.

 

Digambarkan sebagai perjalanan kuliner, film ini menyajikan berbagai kuliner khas tiap kota, seperti lorjuk (Pamekasan), bakmi kepiting (Pontianak) hingga nasi cumi (Surabaya) yang melegenda. Totalnya, ada 21 makanan dan minuman yang tampil di film ini. Siap-siap dibuat ngiler ya!

 

Meramu chemistry baru Dian dan Nico

 


©instagram.com/palarifilms  

 

Pasangan Dian Sastro dan Nicholas Saputra bagaikan legenda dalam kancah perfilman di Indonesia berkat film ADA APA DENGAN CINTA. Di film ARUNA DAN LIDAHNYA ini mereka kembali dipasangkan, tetapi dengan ramuan baru yang lebih segar. Dian dan Nico memerankan Aruna dan Bono, sepasang sahabat yang sangat dekat yang sama-sama mencintai dunia kuliner.


 

Kemasan segar yang penuh kejutan


©instagram.com/palarifilms  

 

Film ber-genre drama romantis yang disutradarai oleh Meiske Taurisia ini dibalut oleh musik yang segar di tangan dingin Ken Jenie dan Mar Galo. Keduanya #BeraniBeda dengan memberikan sentuhan modern pada musik-musik lama, seperti lagu AKU INI PUNYA SIAPA milik January Christy dan TENTANG AKU milik Jingga. Terkesan elegan, namun tetap playful.

 

Didukung para cameo artis-artis ternama seperti Desta dan Ayu Azhari, serta kekuatan skenario yang ditulis oleh Titien Wattimena, ARUNA DAN LIDAHNYA memancing rasa penasaran. Khususnya untuk kamu pecinta film drama romantis Indonesia. Nantikan tanggal 27 September 2018 di bioskop di kotamu.