ornament
ornament
Kembali ke Halaman Artikel

Kamu dapat merubah pola pikirmu dan belajar untuk mencintai diri sendiri dengan membaca buku kategori self-help. Namun, nggak semua buku self-help membahas secara spesifik tentang cara mencintai diri sendiri. Berikut rekomendasi 5 buku self-help untuk mencintai diri sendiri yang wajib kamu baca!


1.      Sebuah Seni untuk Bersikap Bodo Amat – Mark Manson


blibli.com

 

Sadar nggak sih kalau kamu seringkali memikirkan sesuatu hal secara berlebihan? Memikirkan segala hal nggak selalu benar untuk dilakukan, lho! Kebiasaan tersebut akan menyebabkan stress karena pikiran yang dibuat sendiri. 

Selain itu, Mark juga mengajak para pembaca untuk berpikir positif dan menerima kekurangan yang dimiliki.  

2.      The Untethered Soul – Michael A. Singer


youtube.com

Apakah kamu pernah menyadari jika sebagian besar ketakutanmu ternyata nggak menjadi kenyataan? Michael A. Singer meyakinkan para pembaca bahwa suara yang ada di kepalamu adalah milik orang ketiga. 

Michael menantangmu untuk lebih berani dalam mengambil keputusan. 

 

3.      The Four Agreements – Don Miguel Ruiz


frequencyriser.com

Menurut Don Miguel, kamu harus menerapkan empat hal untuk mencapai kebahagiaan.

Penasaran apa saja the four agreements yang ditawarkan oleh Don Miguel Ruiz? Jangan lupa baca bukunya ya!


4.      The Power of Now – Eckhart Tolle


erpinnews.com

Hidup dalam kenangan masa lalu atau terus memikirkan masa depan ternyata nggak baik lho! Kamu akan menyalahkan diri sendiri dan selalu merasa nggak puas dengan apa yang kamu lakukan sekarang.  

Saat kamu fokus pada masa sekarang, kamu akan lebih merasa lega dan bahagia. 

 

5.      #88LoveLife – Diana Rikasari


nova.grid.id

 

Diana Rikasari adalah fashion blogger asli Indonesia yang kerap mengkampanyekan self-love dalam tiap postingannya.